Kesalahan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa berdasarkan prosedur newman pada materi sistem persamaan linear dua variabel
DOI:
https://doi.org/10.31980/pme.v2i2.1418Keywords:
Student Error Analysis, Problem Solving Ability, Two Variable Linear Equation System, Newman Procedure, Analisis Kesalahan Siswa, Kemampuan Pemecahan Masalah, Sistem Persamaan Linear Dua Variabel, Prosedur NewmanAbstract
Good problem-solving skills also affect learning outcomes in mathematics for the better and is also a general goal of learning mathematics, because problem-solving abilities can help in dealing with problems both in different subjects and in everyday life. The purpose of this study was to find out how students' errors in solving problems on the material of a two-variable system of linear equations based on the Newman procedure. The research method used in this study is descriptive analysis with a qualitative approach. Data collection techniques in this study were tests, interviews, and field notes. The results of this study indicate that there are no students who on all indicators do not have errors, and in solving problems on the material of the two-variable linear equation system (SPLDV) students make various errors, where errors when reading and understanding are included in the category of very small errors, errors at the transformation stage are categorized as small errors, while errors during procedural skills and errors at the time of writing the final answer are included in the high category errors. These errors generally occur due to student negligence and lack of knowledge of students in solving SPLDV questions.
Kemampuan pemecahan masalah yang baik juga mempengaruhi hasil belajar matematika menjadi lebih baik dan juga merupakan tujuan umum dari pembelajaran matematika, karena kemampuan pemecahan masalah dapat membantu dalam menangani masalah baik dalam mata pelajaran yang berbeda maupun dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal pada materi sistem persamaan linear dua variabel berdasarkan prosedur Newman. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah tes, wawancara, dan catatan lapangan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tidak terdapat siswa yang pada semua indikator tidak memiliki kesalahan, dan dalam menyelesaikan soal pada materi sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV) siswa melakukan kesalahan yang beragam, dimana kesalahan pada saat membaca dan memahami termasuk kedalam kesalahan berkategori sangat kecil, kesalahan pada tahap transformasi termasuk ke dalam kesalahan berkategori kecil, sedangkan kesalahan pada saat keterampilan prosedur dan kesalahan pada saat penulisan jawaban akhir termasuk kedalam kesalahan berkategori tinggi. Kesalahan- kesalahan tersebut pada umumnya terjadi karena keteledoran siswa dan kurangnya pengetahuan siswa dalam menyelesaikan soal SPLDV.
References
Ali, N. N., Lestari, P., & Rahayu, D. V. (2023). Kesulitan Siswa SMP Pada Pembelajaran Geometri Materi Bangun Datar. Plusminus: Jurnal Pendidikan Matematika, 3(1), 139-146.
Fatahillah, A., Wati, Y. F., & Susanto. (2017). Analisis Kesalahan Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Matematika Berdasarkan Tahapan Newman Beserta Bentuk Scaffolding Yang Diberikan. Kadikma, 8(1), 40–51. https://doi.org/https://doi.org/10 .19184/kdma.v8i1.5229
Haryati, T. Suyitno, A. dan Junaedi, I. (2015). Analisis Kesalahan Siswa SMP Kelas VII dalam Menyelesaikan Soal Cerita Pemecahan Masalah Berdasarkan Prosedur Newman. Jurnal Pendidikan. Jurnal Matematika 5(1).
Istigosah, H., & Noordyana, M. A. (2022). Kemampuan pemecahan masalah matematis ditinjau gaya kognitif siswa pada materi sistem persamaan linear dua variabel. Jurnal Inovasi Pembelajaran Matematika: PowerMathEdu, 1(2), 149-160.
Kurniawan, Nindiasari, & Setiani. (2020). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis dengan Menggunakan Media Pembelajaran Daring. Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika, 1(2).
Kusnadi, R. M., & Mardiani, D. (2022). Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa sekolah menengah pertama negeri 3 tarogong kidul dalam masalah statistika. Jurnal Inovasi Pembelajaran Matematika: PowerMathEdu, 1(2), 173-182.
Lestari, L., & Afriansyah, E. A. (2022). Kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita tentang bangun ruang sisi lengkung menggunakan prosedur newman. Jurnal Inovasi Pembelajaran Matematika: PowerMathEdu, 1(2), 125-138.
Minggi, I., Arwadi, F., & Bakri, R. A. I. (2022). Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Berdasarkan Disposisi Matematis pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel. Plusminus: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(3), 495-508.
Mundiri, A. (2016). Srategi Lembaga Pendidikan Islam Dalam Membangun Branding Image. Pedagogik; Jurnal Pendidikan, 3(2), 58-72.
Novferma, N. (2016). Analisi Kesulitan dan Self-Efficacy Siswa SMP Dalam Pemecahan Masalah Matematika Berbentuk Soal Cerita. Jurnal Riset Pendidikan Matematika, 3(1), 76-87. https://doi.org/10.21831/jrpm.v3il. 10403.
Novitasari, H. W. (2018). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa SMP Negri 10 Tangerang. Jurnal Pendidikan Matematika.
Putri, R. S., Suryanin, M., & Jufri, L. H. (2019). Pengaruh Peran Model Problem Based Learning terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika. Jurnal Pendidikan Matematika, 8(2), 331-340.
Ratna, R., & Yahya, A. (2022). Kecemasan Matematika terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas XI. Plusminus: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(3), 471-482.
Salma, F. A., & Sumartini, T. S. (2022). Kemampuan Representasi Matematis Siswa antara yang Mendapatkan Pembelajaran Contextual Teaching and Learning dan Discovery Learning. Plusminus: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(2), 265-274.
Saputra, R. J., Sofyan, D., & Mardiani, D. (2023). Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa ditinjau dari self-confidence siswa pada materi bangun ruang sisi datar. Jurnal Inovasi Pembelajaran Matematika: PowerMathEdu, 2(1), 79-92.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Salma Rofifah Pratami, Rostina Sundayana, Deddy Sofyan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.